surat asuransi mobil

Keuntungan Memiliki Surat Asuransi Mobil, Berikut Penjelasannya!

Posted on

Kamu pastinya tidak ingin apabila mobil yang dimiliki bernasib buruk dengan tak adanya proteksi. Padahal kamu telah bersusah payah menabung sampai mengambil cicilan hanya demi memiliki mobil impian. Oleh karena itu, sangat penting untuk kamu mempunyai surat asuransi mobil. Pasalnya, ada banyak keuntungan yang bisa kamu rasakan apabila memilikinya.

surat asuransi mobil
Surat asuransi mobil

Inilah Keuntungan Bila Memiliki Surat Asuransi Mobil

1. Menutupi Biaya Perbaikan Mobil Bila Terjadi Kerusakan

Manfaat surat asuransi mobil yang paling umum yaitu menjadi pelindung untuk pemiliknya atas kerugian dengan menutupi biaya perbaikan yang diperlukan. Mulai dari kerusakan yang diakibatkan perbuatan kriminal, kebakaran, ketika ada di atas kapal, serta akibat yang lainnya.

Biasanya perusahaan asuransi sudah kerja sama dengan beragam bengkel baik bengkel rekanan atau authorized di beragam kawasan di Indonesia. Selama penyertaan dokumen telah lengkap, maka klaim asuransi dapat dilakukan dengan cepat dalam penerbitan Surat Perintah Kerja (SPK) ke bengkel pada hari yang sama usai lapor klaim.

2. Memberikan Perlindungan Mobil Atas Risiko Kecelakaan

Kamu tentunya tak ingin mengalami kecelakaan atau tabrakan ketika berkendara. Tetapi, demi proteksi sedari dini, maka surat asuransi mobil sangatlah penting untuk dimiliki oleh kamu.

Dengan begitu, perbaikan kendaraan setelah kecelakaan bisa tergantikan dengan besar kecilnya yang relatif dari tipe kerusakan. Perlindungan tersebut pun mencakup kerusakan dikarenakan tabrakan, terbalik, benturan, tergelincir, sampai mobil terperosok.

3. Memberikan Proteksi Bila Terjadi Kehilangan Diakibatkan Pencurian

Resiko kehilangan kendaraan mobil diakibatkan pencurian mungkin saja menimpa dimana saja dan kapan saja. Manfaat dari surat asuransi mobil yang berupa penggantian mobil baru dapat kamu peroleh sesuai produk asuransi yang dimiliki.

Dalam proses ajukan klaim mobil hilang, maka kamu dapat mendukungnya menggunakan bukti CCTV serta bukti yang lain. Selain itu, beberapa bukti itu juga bisa dipakai sebagai bahan laporan kepada pihak polisi sebagaimana pihak yang berwajib.

surat asuransi mobil
Surat asuransi mobil

4. Membantu Dalam Merencanakan Keuangan & Mengurangi Pengeluaran

Tidak mau merugi karena risiko kerusakan sampai kehilangan mungkin saja terjadi. Terlebih lagi saat tabungan kamu terbatas serta dana darurat juga tak cukup, maka biaya mendadak semacam ini kerapkali membuat pusing dikarenakan rencana pengeluaran keuangan yang telah disusun sebelumnya dapat jadi terganggu.

Oleh sebab itu, berikanlah proteksi kepada mobil kesayangan kamu dengan surat asuransi mobil. Dengan memiliki surat ini, kamu dapat membebaskan diri dari adanya beban biaya tambahan sewaktu-waktu yang perlu dikeluarkan. Dengan begitu, pengeluaran keuangan yang telah kamu rencanakan tidak akan terganggu serta kondisi finansial akan jadi semakin stabil.

5. Memberikan Rasa Aman dan Tenang

Keuntungan mempunyai surat asuransi mobil selanjutnya yang dapat dirasakan yakni kamu tak perlu lagi cemas memikirkan biaya yang perlu ditanggung dikarenakan pihak asuransi akan menanggung berdasarkan polis yang diberlakukan.

Dengan rasa aman dan tenang, tidak akan ada lagi was was ketika berkendara dikarenakan kamu telah terlindungi bila ada hal-hal yang tak diinginkan. Tetapi, kamu tetap tak boleh lupa untuk senantiasa hati-hati ketika berkendara demi menjaga keselamatan diri serta pengguna jalan yang lain.

6. Bebas Tanggungan Pihak Ketiga

Mengantongi surat asuransi mobil membuat kamu tak cemas harus menanggung beban ketika mengalami kejadian kecelakaan dengan pihak ketiga. Asuransi mobil yang baik dengan paket yang lengkap tak hanya akan membiaya diri sendiri, namun juga memberikan biaya untuk pihak ketiga. Jadi, beban kamu pun menjadi lebih ringan.

Pertanggungan pihak ketiga umumnya masuk ke dalam produk asuransi tambahan atau rider. Jadi, kamu tak harus membiayai pihak ketiga yang terlibat dalam kecelakaan tersebut. Biarkan saja asuransi yang mengurusinya, mulai dari biaya untuk perbaikan sampai dengan perawatan medis.

surat asuransi mobil
Surat asuransi mobil

7. Terbebas dari Biaya Tambahan

Kerusakan mobil tak hanya dikarenakan kecelakaan lalu lintas saja, bisa pula dikarenakan bencana alam seperti banjir, gempa bumi, longsor, hingga aksi vandalism anarkis atau pengerusakan. Jika tak mempersiapkan perlindungan untuk berbagai hal seperti ini, maka bisa merugi.

Kamu dapat memberikan perlindungan kepada mobil dengan memanfaatkan asuransi yang terbaik. Pasalnya, asuransi yang terbaik akan menyertakan perlindungan tambahan dari bencana alam ataupun insiden yang berisiko besar lain.

8. Terdapat Fitur Layanan Tambahan

Beberapa pihak perusahaan asuransi akan menawarkan manfaat dari asuransi mobil yang telah dilengkapi oleh beragam fitur layanan tambahan yang berguna sekali untuk semua kebutuhan darurat kamu. Misalnya saja fasilitas berupa derek mobil yang sangat berguna dalam jaga-jaga dari adanya risiko kehabisan bahan bakar ataupun ban bocor.

Ada juga garansi kerja bengkel sampai fasilitas hotline yang bisa kamu hubungi sampai 24 jam. Dengan demikian, pihak perusahaan asuransi mobil tentu saja bisa membantu kamu dalam menyelesaikan masalah darurat yang terjadi pada mobil.

9. Memberikan Banyak Bonus

Kamu dapat memperoleh banyak bonus yang beragam ketika membeli polis. Misalnya saja bonus voucer bahan bakar, e-toll, sampai beragam hadiah menarik yang lain dan sesuai dengan ketentuan perusahaan asuransi masing-masing.

Manfaat tambahan yang berupa asuransi jiwa pun ditawarkan oleh sejumlah perusahaan asuransi mobil sebagai pelengkap. Bahkan, bila kamu mengalami kecelakaan yang melibatkan pihak ketiga juga akan diberikan bantuan hukum.

surat asuransi mobil
Surat asuransi mobil

Tanya Jawab Seputar Surat Asuransi Mobil

Polis asuransi mobil itu apa?

Merupakan polis standar yang dikeluarkan oleh AAUI yang digunakan di Indonesia dan dirancang untuk menutup pertanggungan gabungan yakni: Pertanggungan atas kendaraan bermotor itu sendiri. Pertanggungan tanggung jawab hukum (TJH) terhadap pihak ketiga.

Bagaimana cara mendapatkan asuransi kendaraan?

Beberapa syarat dokumen yang kamu perlukan untuk klaim asuransi mobil di antaranya;
1. Polis asuransi dalam bentuk asli dan fotokopi
2. Fotokopi SIM dan STNK
3. Bukti laporan kepolisian jika mobil mengalami kerusakan berat karena kecelakaan ataupun kehilangan
4. Formulir klaim yang sudah diisi dengan lengkap dan ditandatangani

Apakah kredit mobil sudah termasuk asuransi?

Setiap kreditur wajib mengambil Asuransi saat melakukan akad kredit mobil baru. Hal ini diharuskan untuk melindungi kreditur maupun pihak leasing.

Bagaimana proses klaim asuransi mobil?

Untuk lebih jelasnya tentang cara mengajukan klaim mobil lecet, simak langkah-langkahnya berikut ini.
1. Laporkan ke Pihak Asuransi
2. Lampirkan Bukti Foto Bagian yang Lecet
3. Siapkan Dokumen yang Dibutuhkan
4. Isi Form untuk Pengajuan Klaim Mobil Lecet
5. Sampaikan Informasi dan Kronologi Kejadian

Mengapa harus pakai asuransi mobil?

Manfaat perlindungan kendaraan mobil atau asuransi yang utama adalah memberikan perlindungan pada kendaraan Anda. Perlindungan yang diberikan tidak hanya dari pencurian, namun juga perlindungan dari kerusakan maupun kejadian yang tidak terduga lainnya.

Apakah asuransi mobil bisa dicairkan?

Banyak orang bertanya-tanya, apakah asuransi mobil bisa dicairkan? Jawabannya adalah bisa. Namun, kamu jangan berharap semua uang premi dapat kembali ya. Tetap ada perhitungan yang proporsional dalam pencairan dana asuransi ini.

Penutup

Demikianlah beberapa keunggulan yang diperoleh apabila kamu mengantongi surat asuransi mobil. Berkendara dengan mobil kesayangan dapat lebih nyaman, tenang, dan menyenangkan apabila kamu membeli produk asuransi mobil yang menawarkan segudang manfaat seperti yang disebutkan di atas.